Assalamualaikum, selamat datang, welcome...

selamat datang di tempat saya. Tempat saya mencurahkan isi hati dan pikiran. Tempat saya ingin berbagi, walau hanya dengan sejumput inspirasi... semoga bermanfaat.

Selasa, 11 Januari 2011

(3) Perjalanan TKHI-ku


Nah, ini adalah saat pengukuhan petugas haji prov. DKI di balaikota. Karena kami adalah 'petugas haji yang melekat pada jamaah' (begitu istilahnya utk menyebut petugas kloter), yang akan membawa kelompok terbang dr prov. DKI, makanya ada acara pengukuhan oleh Gubernur DKI ( bp Fauzi Bowo) di Balai Kota (Balai Agung). Acara diadakan pd 22 sept. 2010, pk. 13.00. Jadi sebelum pembagian petugas kloter ada acara pengukuhan dulu... Acaranya sih mulainya jam 14. 30 tuh... sebelumnya ada gladi resik dulu n acara nunggu pak Gub. nya datang deh.... di situ yang TKHD dibagikan bergoh, yg TKHI gak boleh iri ya...

Soal seragam, TKHD jg sdh lebih dulu dapat. TKHI dapatnya menit2 akhir jelang berangkat tuh. So, repot jg ya kalo mesti vermak tuh seragam. Sebenarnya untuk urusan seragam, sewaktu kita apply via internet sdh mencantumkan ukuran badan kita, S,M,L or XL. Nah, kemudian ada jg tuh kita isi ukuran badan kita via internet jg. Tp tetap aja seragam yg datang ke kita kegedean. hehehe....

Senin, 10 Januari 2011

(2) Perjalanan TKHI-ku


Jumat, 01 Oktober 2010, pk 13.00, kami diundang ke kanwil Kemenag prov. DKI di kebon nanas. Dgn acara pemantapan tugas dan pembagian petugas kloter. Acara molor sp pk 14.10'. Acara dihadiri oleh seluruh TKHI, TKHD, TPHI, TPHD dan TPIHI (singkatan apa aja itu...??). Tentu aja jg dihadiri oleh para pejabat dr Kanwil Kemenag prov. DKI (Kakanwil, Kasie Haji, dll). Jg oleh para pejabat dr Dinas Kesehatan prov. DKI.
Setelah ceramah sana/i, tibalah saat pengumuman yg ditunggu2. Apalg kalau bukan tentang pembagian petugas kloter. Dan... saya dapat kloter 32 JKG, dengan 7 petugas lainnya!. TPHI, 2 orang TPHD, TPIHI, TKHI (salah satunya saya), TKHD. TKHI terdiri dari 1 orang dokter dan 2 orang perawat/bidan.
Dimulailah koordinasi antar para petugas.... Dengan doa, Ya Allah, kumpulkanlah hamba dengan para petugas yang Kau Berkahi, Engkau Ridhoi... Amin.

TKHI 1431 H - 2010




sudah mendekati 1 bulan saya selesai menjalankan tugas TKHI. Keinginan saya untuk mendokumentasikan perjalanan saya sebagai TKHI terganjal oleh kemalasan saya menulis di blog ini. padahal niat saya baik, siapa tau tulisan ini ada manfaatnya bagi sejawat yang jg ingin menjadi tkhi... setelah saya ceritakan ttg proses pelatihan yg hrs saya ikuti : di BPPK Cilandak dan Pelatihan Integrasi di asrama haji Pondok Gede. Maka selanjutnya akan saya ceritakan proses berikutnya... eng ing eng... n foto di atas adalah saat pelatihan integrasi di pondok gede. kami sdg mengadakan latihan lapangan, seolah2 kami sedang berada di situasi 'Armina'. eng ing eng lagi...