Assalamualaikum, selamat datang, welcome...

selamat datang di tempat saya. Tempat saya mencurahkan isi hati dan pikiran. Tempat saya ingin berbagi, walau hanya dengan sejumput inspirasi... semoga bermanfaat.

Minggu, 18 Juli 2010

proses perjalanan to be TKHI


Ini lanjutan catatan proses saya menjadi tkhi. Sampai catatan ini saya buat, Minggu, 18 Juli 2010, pk 16.35,saya msh belum tahu apakah terpilih menjadi petugas tkhi. walaupun sudah 2 pelatihan saya ikuti. pertama, tgl 28 juni s/d 2 juli 2010, saya mengikuti pelatihan di BPPK Cilandak. pelatihan dgn 3 kali tes. (1) tes intelegensia (2) tes praktek (3) tes tulis. Plus keterangan2 ttg eliminasi dr panitia, MOT, fasilitator... sungguh pelatihan yg 'makan ati'... hehehe... Alahmadulillah, di pengumuman int.net nama saya ada di jajaran petugas embarkasi dki jakarta. Ada 16 dokter. tak satupun yg saya kenal. mereka semua dr pelatihan cilandak gelombang 1. sdg saya ikut gelombang 2. Apakah perjuangan sdh berakhir? Belum. Masih ada pelatihan integrasi di pondok gede yang harus saya ikuti. tgl 6 Juli s/d 15 juli 2010. Saya pikir di pelatihan ini sdh terbebas dr ancaman eliminasi... ternyata untuk tkhi belum. Isunya terutama tkhi dki jakarta. kenapa? mana saya tahu... belum lagi saya masih direpotkan dengan urusan paspor. Mengurus paspor pada orang yg gak pas... tapi paspor sdh selesai. Tentu dg bantuan suami jg... Dan sekarang, posisi saya dalam tahap menunggu pengumuman via int.net. Bismillah, saya pasrahkan semuanya pada Allah SWT. Kun faya kun....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar